SERANG, BI – Kabar baik datang dari Kota Serang, 1 pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 yakni seorang perempuan berinisal JNS (41) yang merupakan pasien ke-18 asal Kelurahan Kagungan, Kecamatan Serang, dinyatakan telah sembuh.

Dikatakan Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kota Serang, W. Hari Pamungkas, bahwa JNS yang semula dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah Banten (RSUB) dinyatakan sembuh setelah menjalani tes Swab.

“Satu pasien sembuh. JNS perempuan, usianya 41 tahun. Hasil Swab ke-2 tanggal 16 Juni 2020 dinyatakan Negatif,” ujarnya saat dihubungi via WhatsApp, Kamis (18/6/2020)

Meski telah dinyatakan sembuh, JNS tetap harus melakukan isolasi mandiri di rumahnya dan masih tetap berada dalam pengawasan Puskesmas setempat.

“Sudah dipulangkan sejak tanggal 17 Juni 2020. Tapi tetap harus isolasi mandiri dan masih dalam pengawasan Puskesmas setempat,” terangnya

Berdasarkan Peta Gugus Tugas Covid-19, jumlah keseluruhan pasien yang terkonfirmasi positif di Kota Serang berjumlah 21 orang, diantaranya 11 orang masih dirawat, 8 orang sembuh dan 2 orang meninggal dunia. (AS/Red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini