SERANG, BI – Jalan Taman-Keganteran yang berada di Kampung Keronjen, Kelurahan Kasemen, Kota Serang, sudah satu tahun kondisinya rusak dan berdebu. Bahkan, jalan penghubung antara Kecamatan Kasemen, Kota Serang dan Kecamatan Kramatwatu, Kabupaten Serang itu ketika musim hujan kondisinya licin dan membuat pengguna jalan harus ekstra hati-hati saat melintas.

Munir (45), warga sekitar mengatakan, kondisi jalan rusak dan berlubang sudah terjadi beberapa tahun lalu, namun hingga saat ini belum ada perbaikan dari pemerintah. “Tentunya kami pun berharap ada tindakan dari pemerintah untuk perbaikan jalan ini. Karena kondisi rusaknya sudah lama dan kami juga ingin segera diperbaiki,” katanya, Kamis (2/7/2020).

Hal yang sama pun dikatakan warga lainnya, Aris (35). Ia mengatakan, seharusnya pemerintah, khususnya dinas terkait dapat lebih memperhatikan titik jalan yang berada diwilayahnya. Apalagi, jalan di Kampung Keronjen merupakan penghubung antar daerah, yakni Kabupaten Serang dan Kota Serang.

“Justru harusnya dapat lebih diperhatikan lagi kondisi jalannya. Apalagi jalan di sini sering dilewati oleh mobil-mobil besar, dan memang seharusnya jalan ini memiliki lebar yang cukup besar. Karena ini adalah jalur ekonomi, jadi pemerintah harusnya segera melakukan perbaikan, apalagi di perbatasan seperti ini,” ujarnya.

Sementara itu, Lurah Kasemen Ahmadi mengatakan, jalan rusak yang panjangnya satu Kilometer itu seharusnya sudah dilakukan perbaikan sejak April lalu. Namun, karena kondisi perekonomian dan banyaknya refocusing anggaran, perbaikan jalan pun ditunda. “Memang seharusnya April, karena pengajuannya itu dari tahun lalu. Tapi sampai saat ini belum ada pengerjaan akibat adanya pandemi Covid-19,” ucapnya.

Oleh karena itu, pihaknya pun akan menanyakan kembali ke Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Serang terkait perbaikan jalan di Kampung Keronjen.

“Karena kami (masyarakat) pun masih menunggu, kami berharap bulan ini (Juli) sudah dapat direalisasikan. Karena sudah new normal juga, kami akan tanyakan kembali ke PUPR perihal perbaikan jalan ini,” tuturnya. (Ongky/Red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini