LEBAK, BI – Surman (18) korban yang tenggelam di Pantai Pasir Putih, Desa Ciparahu, Kecamatan Cihara, Kabupaten Lebak, pada Sabtu (8/8/2020) lalu ditemukan dalam kondisi sudah meninggal dunia.

Pemuda asal Kampung Sukaseneng, Desa Sukaseneng, Kecamatan Cijaku, Kabupaten Lebak ditemukan petugas gabungan TNI, Polri dan Basarnas sekitar 5 kilometer dari tempat kejadian perkara (TKP), Minggu (9/8/2020).

Koordinator tim lapangan Basarnas Banten, Reza mengatakan, di hari kedua pencarian korban tenggelam, petugas gabungan membagi dua regu. Dimana, satu regu melakukan pencarian ke arah Timur dan satu regu lainnya melakukan pencarian ke arah Barat.

Sekitar pukul 10.00 WIB, tim regu yang melakukan pencarian ke arah Barat menemukan korban dalam kondisi sudah meninggal dunia.

“Korban sudah diketemukan sekira pukul 10.00 WIB, sekitar 5 kilometer dari TKP,” kata Reza.

Selanjutnya, lanjut Reza, korban dievakuasi ke RSUD Malingping sambil menunggu keluarganya mengambil. Oleh karena itu, dengan telah ditemukan korban kedua tersebut, pencarian kecelakaan laut (Laka Laut) ini dihentikan.

“Pihak keluarga korban sudah kami hubungi, informasinya sekarang sedang dijalan menuju RSUD Malingping untuk mengambil jenazah,” pungkasnya. (Uwa Endin/Red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini