SERANG, BANTENINTENS.CO.ID – Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Banten, mencatat kasus probable Covid-19 varian Omicron di Banten mencapai 108 orang yang tersebar di delapan kabupaten/kota di Provinsi Banten.
Dinkes Provinsi Banten menyebutkan, di Kabupaten Lebak, Pandeglang dan Kota Serang ada 3 kasus, Kabupaten Serang 5 kasus, Kabupaten Tangerang 15 kasus, Kota Tangerang ada 40 kasus dan Tangerang Selatan 37 kasus.
Dikatakan Kepala Dinkes Kota Serang, Ahmad Hasanudin, ia mengakui bahwa sudah ada sebanyak tiga orang terdeteksi probable Covid-19 varian Omicron di Kota Serang.
“Tidak bisa dipungkiri, sudah ada 3 orang probable Omicron di Kota Serang, tapi bukan berarti positif Omicron ya,” katanya, Rabu (26/1/2022).
Hasanudin menjelaskan, untuk mengetahui tiga orang tersebut terkonfirmasi Covid-19 varian Omicron atau bukan dengan dilakukan pemeriksaan di bagian penelitian dan pengembangan kesehatan (Litbangkes).
“Karena harus dibawa ke Litbangkes dulu. Untuk mengetahui hasilnya, dibutuhkan waktu selama 14 hari atau 2 minggu. Jadi belum mendapatkan informasi lagi apakah itu omicron atau bukan,” ujarnya.
Hasanudin menduga, jika ketiga orang tersebut terpapar Covid-19 setelah melakukan liburan saat Natal 2021 dan Tahun Baru 2022.
“Ketiganya itu usia produktif, kemungkinan terpapar saat liburan Natal dan Tahun Baru ke luar daerah,” tandasnya. (Red)