SERANG, BANTENINTENS.CO.ID – Pemerintah Kota (Pemkot) Serang bekerja sama dengan Badan Intelijen Negara Daerah (Binda) Banten, mulai melaksanakan pemberian suntikan vaksinasi Covid-19 kepada anak-anak usia 6-11 tahun di Kota Serang.

Vaksinasi anak tahap pertama di Kota Serang dilaksanakan di SDN Kubang, Kelurahan Kemanisan, Kecamatan Curug, Kota Serang, Rabu (16/2/2022).

Dikatakan Walikota Serang, Syafrudin, bahwa target vaksinasi anak tingkat sekolah dasar (SD) secara keseluruhan di Kota Serang sebanyak 525 ribu.

“Hari ini kami targetkan sebanyak 468 anak tervaksin di SDN Kubang. Vaksinasi ini juga dilakukan di beberapa sekolah SD lain dan sudah berjalan,” katanya.

Menurut Syafrudin, selain vaksinasi anak, pihaknya juga menyediakan vaksinasi bagi orang tua dan masyarakat lanjut usia (lansia).

“Bagi orang tua yang mengantar juga kita siapkan vaksin. Bagi lansia yang hadir di sini juga kita siapkan vaksin lansia, jadi bukan vaksin anak-anak saja, tapi mayoritas target pada hari ini untuk anak sekolah,” ujarnya.

Ia menjelaskan, capaian vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun dosis pertama di Kota Serang baru mencapai 5.300 orang anak atau sekitar 5 persen.

“Mudah-mudahan sampai Desember sudah selesai sudah 100 persen, mudah-mudahan di satu dua bulan ini sudah mencapai target, karena yang ditargetkan oleh pemerintah keseluruhan,” tandasnya. (Red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini