SERANG, BANTENINTENS.CO.ID – Di momentum Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-58 tahun, Walikota Serang Syafrudin meminta kepada Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Serang khususnya tenaga kesehatan (Nakes) agar tidak membeda-bedakan dan pilih kasih terhadap pasien, terutama yang terdaftar pada program jaminan kesehatan atau BPJS.

Dikatakan Walikota Serang, Syafrudin, bahwa dalam peringatan HKN ke-58 tahun ini agar dijadikan sebagai evaluasi supaya dapat lebih meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat Kota Serang.

“HKN ini juga sebagai koreksi kami terhadap pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Artinya jangan dibeda-bedakan, misalnya (Pasien) BPJS, umum dan VIP,” ujarnya, ditemui usai acara, Selasa (8/11/2022).

Syafrudin mengungkapkan, adapun yang membedakan, yakni berdasarkan urgensinya, seperti pasien dengan usia lanjut atau lansia, hingga pasien yang hendak melahirkan sampai pasien dengan kondisi yang gawat.

“Itu harus diutamakan, dan harus kondusional. Sehingga masyarakat bisa merasakan pelayanan kesehatan, walau pun sampai saat ini belum ada keluhan. Termasuk penanganan stunting dan gizi buruk,” katanya.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Dinkes Kota Serang, Ahmad Hasanudin mengatakan,
mengenai pelayanan kesehatan kepada masyarakat, dia mengaku akan berupaya untuk memberikan pelayanan yang sama baik pasien BPJS, umum maupun VIP. Sesuai dengan instruksi Wali Kota Serang, hal itu juga menyangkut kinerja para tenaga kesehatan yang ada di fasilitas kesehatan.

“Mudah-mudahan kami tidak melakukan itu, kami tidak ada niatan pilih kasih, semuanya sama kami perlakukan,” katanya.

Selain itu, dia juga menyebutkan, tahun ini jumlah angka kematian ibu (AKI) di Kota Serang per November 2022 mencapai 17 orang, dan angka tersebut meningkat dari tahun sebelumnya. Hal itu disebabkan karena beberapa faktor, diantaranya akibat perdarahan hingga telat mengambil keputusan dalam proses tindakan.

“Penyebabnya karena perdarahan dan mengambil keputusan yang telat. Contohnya, ketika dokter hendak mengambil tindakan atau merujuk pasien namun menunggu pihak keluarga,” tandasnya. (Red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini