SERANG, BANTENINTENS.CO.ID – Forum Silaturahmi Pondok Pesantren (FSPP) Kota Serang meminta perbedaan pilihan pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Serang jangan sampai menjadi perselisihan paham hingga bermusuhan di kalangan masyarakat.

Ketua Presidium Forum Silaturahmi Pondok Pesantren (FSPP) Kota Serang, Jamaludin mengatakan, para ulama sepakat Pilkada serentak tahun ini yang diharapkan adalah kedamaian, ketenangan dan kenyamanan.

“Supaya masyarakat juga bisa mengikuti Pilkada ini dengan riang gembira, jangan sampai terjadi perselisihan paham dan tak terjadi satu hal yang tidak diinginkan di dalam perhelatan pilkada tahun ini,” katanya, Selasa (17/9/2024).

Ia juga berharap agar seluruh calon Walikota dan Wakil Walikota Serang bisa saling memberikan support, serta tidak memberikan arahan-arahan kepada para tim suksesnya untuk melakukan hal yang tidak diinginkan oleh masyarakat.

“Karena harapan Masyarakat khususnya para ulama adalah kita boleh berbeda pilihan. Tapi, satu tujuan, Bagaimana membangun Kota Serang yang lebih baik. itu saja barangkali yang diharapkan oleh para ulama,” ucapnya.

Ia juga minta kepada seluruh jajaran yang ada di Pemerintahan Kota Serang untuk tetap netral, jangan sampai terbawa arus politik yang pada akhirnya itu menjadi pemecah belah terhadap masyarakat.

“Kepada tim relawan itu dimohon untuk tidak memberikan arahan yang akan memecah belah masyarakat. Artinya boleh kita ingin menang tapi jangan sampai terjadi provokasi terhadap calon-calon yang lain yang menimbulkan perpecahan dan keributan di tengah masyarakat,” tandasnya. (Red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini