SERANG, BANTENINTENS.CO.ID – Pemerintah Kota (Pemkot) Serang melalui Dinas Kesehatan (Dinkes), mengadakan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-57 tingkat Kota Serang yang digelar di lapangan Puspemkot Serang, Senin (29/11/2021).
Dikatakan Walikota Serang, Syafrudin, dirinya sangat mengapresiasi kepada tenaga kesehatan (Nakes) Kota Serang yang sudah berjuang untuk melawan Covid-19 dan hasilnya sudah dirasakan bahwa saat ini Kota Serang telah berada di level 2 penyebaran Covid-19.
“Harapan kedepan semuanya harus tetap berjuang melawan Covid-19, karena Covid-19 masih ada dan vaksinasi baik lansia dan lainnya harus diselesaikan. Saya juga memohon kepada Nakes untuk tidak pernah bosan melaksanakan tugasnya,” katanya.
Syafrudin juga berharap kepada masyarakat Kota Serang untuk tetap menjaga protokol kesehatan, karena kedepan ada informasi bahwa adanya varian baru Covid-19 yang harus tetap diwaspadai.
“Capaian vaksin yang pertama sudah 90 persen, kedua 60 persen dan yang lansia baru 40 persen. Lansia terus kita genjot vaksinasinya,” paparnya.
Saat ini juga, untuk vaksinasi kepada Lansia, pihaknya terus menggenjot melakukan vaksinasi dengan cara turun langsung ke masyarakat.
“Kita terus melakukan door to door (pintu ke pintu) pelaksanaan vaksinasi kepada Lansia,” tandasnya. (Red)