SERANG, BANTENINTENS.CO.ID – Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke-10 tingkat Kota Serang yang digelar di gedung Prof. K.H.M. Sjadzli Hasan, Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Maulana Hasanudin (SMH) Banten, Kota Serang, dari tanggal 25-27 Februari 2022 telah selesai dan juara umum diraih oleh Kecamatan Cipocok Jaya.

Dikatakan Walikota Serang, Syafrudin, Kemudian, potensi kafilah MTQ Kota Serang sangat luar biasa. Tak heran bila banyak Kafilah MTQ asal Kota Serang pindah ke daerah lain justru mempersembahkan prestasi untuk daerah yang dibelanya.

“Kemudian ada juga peserta MTQ kita ikut ke daerah lain, ikut ke kota/kabupaten lain. Ini harus dicari solusinya, kenapa, ada apa?,” katanya, ditemui usai acara penutupan MTQ ke-10 tingkat Kota Serang, Minggu (27/2/2022).

Oleh karena itu, Syafrudin mengajak kepada masyarakat Kota Serang semenjak sekarang agar dapat menanamkan kepada anak-anaknya kecintaan terhadap daerahnya yakni Kota Serang.

“Jangan sampai putra-putri daerah Kota Serang mengikuti ke daerah lain. Kedaerahan kita harus kuat, jangan sampai kita terpengaruh dengan hal-hal yang sepele kaitannya dengan bonus dan sebagainya,” ujarnya.

Syafrudin menjelaskan, untuk mengantisipasi hal tersebut, para juara di MTQ ke-10 tingkat Kota Serang ini semuanya telah membuat surat pernyataan untuk tidak pindah. Selain itu, terkait anggaran ia juga mengaku kedepannya akan segera memperbaikinya.

“Masalah anggaran masih bisa kita musyawarahkan, jangan sampai karena bonus kecil kemudian pindah ke kota lain, jadi sifat kedaerahannya itu tidak ada. Padahal lahir di Kota Serang, tapi ketika ada lomba-lomba seperti ini (MTQ) malah membantu kabupaten/kota lain, saya tidak mau seperti itu,” tegasnya.

Terakhir Syafrudin berharap kepada para peserta terutama yang ada di masing-masing Kecamatan Kota Serang untuk sama-sama membina sehingga para peserta dapat terus berjuang demi nama baik Kota Serang.

“Ini tolong pertahankan jangan sampai ada yang pindah, saya tidak mau mendengar peserta MTQ ke-10 tahun 2022 ini ada yang pindah ke daerah lain, pertaruhkan sampai titik darah penghabisan, jangan sampai ada yang lepas,” tandasnya. (Red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini