SERANG, BANTENINTENS.CO.ID – Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI) kini tengah berlangsung pelaksanaan pembangunannya disejumlah titik di Kota Serang
P3-TGAI Merupakan suatu kegiatan padat karya Kementrian PUPR melalui Balai Besar Wilayah Sungai Ciujung, Cidanau, Cidurian (BBWSC3) yang banyak di rasakan manfaatnya oleh petani pemakai air.
Sebagian besar para petani di wilayah Kelurahan Kemanisan, Kecamatan Curug, Kota Serang, yang pada tahun anggaran 2023 ini mendapatkan bantuan pembangunan saluran irigasi di dua titik yaitu P3-TGAI Kedaton Indah dan P3-TGAI Tanjung Jaya.
Dalam pelaksanaannya, Kegiatan P3-TGAI Meliputi kegiatan perbaikan jaringan irigasi, rehabilitasi jaringan irigasi dan peningkatan jaringan irigasi yang bertujuan untuk meningkatkan hasil panen.
Seperti yang diungkapkan oleh ketua P3-TGAI Tanjung Jaya, Hj Ade Suminar bahwa dengan dibangunnya jaringan irigasi ini sangat membantu kebutuhan air bagi para petani di daerahnya.
“Tentunya sangat membantu yah, dengan ketersediaan air yang cukup bagi petani tentu bisa membuat hasil panen lebih baik,” ujar Ade Suminar kepada media, Rabu (31/05/2023).
Selain itu, dengan adanya program P3TGAI ini juga tercipta adanya pemberdayaan bagi petani secara langsung.
Diakhir, Ade Suminar berharap kepada para petani khususnya yang menerima manfaat agar dapat bersama-sama memelihara jaringan irigasi agar terus optimal.
“Harapan saya masyarakat yang menikmati manfaat bantuan secara langsung khususnya Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A) Tanjung Jaya, Bisa turut serta dalam membantu pemerintah untuk melaksanakan kegiatan pengelolaan dan pemeliharaan jaringan irigasi, agar optimal serta dapat meningkatkan produktivitas,” tandasnya. (Red)