SERANG, BANTENINTENS.CO.ID – Mengawali pembukaan rapat umum terbuka pada 21 Januari 2024, Anggota DPRD Provinsi Banten dari Partai Gerindra Muhammad Nizar memulai dengan program senam Gemoy bersama masyarakat di Lapangan Bola Gandasari Jatiuwung, Kota Tangerang, Minggu, 21 Januari 2024.
Bahkan, selain senam Gemoy bersama, Nizar juga membagikan susu dan makanan gratis sesuai dengan program utama dari pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
“Pak Prabowo mencita-citakan bahwa anak Indonesia harus tumbuh dengan gizi yang baik dan cukup,” ujar Nizar.
Kegiatan senam Gemoy bersama itu menunjukkan bahwa masyarakat Indonesia adalah masyarakat yang sehat dan bugar
Pria yang kembali mencalonkan diri sebagai Anggota DPRD Provinsi Banten ini menargetkan suara untuk Prabowo-Gibran di Kota Tangerang di atas 60 persen seperti Pemilu sebelumnya. Senam Gemoy bersama dan pembagian susu serta makan siang gratis ini sebagai salah satu bukti bahwa pasangan capres-cawapres nomor urut dua Prabowo-Gibran tidak umbar janji dan wacana.
“Kami tidak omon-omon (omong kosong-red) , tapi kami buktikan bahwa susu gratis itu bisa diwujudkan, kita bagikan kepada anak-anak bangsa sebagai generasi penerus, sehingga mereka dapat tumbuh dengan sehat,” tegasnya.
Untuk itu, Nizar mengajak masyarakat untuk memilih Prabowo-Gibran pada Pilpres mendatang. (Red)