SERANG, BANTENINTENS.CO.ID – Sebanyak 25 padepokan pencak silat atau ratusan pendekar yang tersebar di Provinsi Banten dan luar daerah berkumpul untuk mendukung pasangan Capres Cawapres nomor urut 03 Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024.

Acara yang digelar oleh Generasi Mandiri Ganjar-Mahfud (GMGM) Provinsi Banten ini juga sekaligus menjadi ajang silaturahmi pelestarian debus Banten.

Dalam kegiatanya, masing-masing dari padepokan perguruan silat tampak memamerkan jurus-jurus andalannya. Bahkan, mereka juga menampilkan kesenian budaya khas Banten berupa debus.

Ketua GMGM Kota Serang, Ahmad Sauqi Bilah mengatakan, pihaknya mewakili relawan Ganjar-Mahfud untuk melestarikan kesenian budaya di Provinsi Banten yang dikenal dengan debus.

“Mudah-mudahan Ganjar-Mahfud apabila nanti jadi Presiden dan Wakil Presiden dapat melestarikan budaya seperti padepokan silat,” ujarnya di GOR Stadion Maualana Yusuf, Kota Serang, Selasa (6/2/2024).

Menurutnya, ada sebanyak 25 padepokan silat yang datang untuk menghadiri acara Silaturahmi Pelestari Debus Banten Ganjar-Mahfud MD dan Milad Debus Milenial Banten tersebut.

“Ini sudah ada 25 padepokan dan datang semua. Ada yang dari Cikarang hingga Bekasi juga datang ke sini,” katanya.

Ia mengatakan, acara itu juga untuk mengedukasi kepada masyarakat agar tidak termakan hoax dari informasi yang tersebar di media sosial.

“Acara kita ini juga ingin mengedukasi kepada masyarakat Banten, khususnya Kota Serang agar tidam termakan hoax yang tersebar di media sosial,” tuturnya.

Sementara Koordinator GMGM Banten, Lutfi mengaku, pihaknya sudah beberapa kali mengadakan kegiatan serupa untuk melestarikan budaya kesenian Banten.

“Makanya acara ini kita coba meriahkan semampu kita. Kita juga mendukung calon presiden dan wakil presiden yaitu Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, serta mencoba mewadahi seniman-seniman Banten,” katanya. (Red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini