SERANG, BANTENINTENS.CO.ID – Simpatisan Muda Golkar (SMG) Provinsi Banten menegaskan dukungan terhadap pencalonan Airin Rachmi Diany pada perhelatan Pemilihan Gubernur (Pilgub) Banten 2024, meskipun rekomendasi Partai Golkar diberikan kepada Andra Soni.
Di sisi lain, SMG Banten mengungkapkan bahwa warga Banten, tidak bisa dan tidak mau diintervensi karena warga Banten memiliki pilihannya sendiri.
Ketua Simpatisan Muda Golkar Banten,
M. Vickran Rayyana, menegaskan dukungannya terhadap pencalonan Airin Rachmi Diany. Menurutnya, pasangan Airin-Ade merupakan pasangan yang tepat untuk membangun Banten.
“Sebagai Ketua Simpatisan Muda Golkar Banten, saya siap untuk memenangkan ibu Airin dan pak Ade untuk menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Banten,” ujarnya, Senin (26/8/2024).
Ia yang juga menegaskan bahwa Banten dan warganya, tidak akan mau dan tidak bisa diintervensi oleh kekuatan eksternal, atau dari pihak manapun.
“Kami tegaskan, warga Banten khususnya kalangan anak muda akan memilih calon pemimpin yang memang keinginan dan pilihan kami, yang mempunyai kapasitas dan sudah teruji, juga asli pribumi” tandasnya.
Senada disampaikan oleh Ketua Umum Simpatisan Muda Golkar Indonesia, Ade Akbar Khadafi. Ia menuturkan bahwa pihaknya mendukung penuh pencalonan Airin, apapun situasi yang dihadapi.
“Saya mendukung penuh ibu Airin sebagai kandidat Calon Gubernur Banten, baik dengan dukungan Partai Golkar maupun tanpa dukungan Partai Golkar,” ujarnya.
Menurutnya, saat ini hanya Airin saja yang memiliki kapasitas dan kapabilitas untuk memimpin Provinsi Banten. Hal itu dapat dilihat dari berbagai pencapaiannya di Kota Tangerang Selatan (Tangsel).
“Jadi kami sangat mendukung penuh gerakan dari ibu Airin, untuk tetap maju mencalonkan diri sebagai Calon Gubernur Banten. Karena kita semua bisa melihat dengan jelas berbagai prestasi ibu Airin di Tangsel,” ungkapnya.
Di sisi lain, Airin pun memiliki elektabilitas tertinggi di berbagai survei. Ia menegaskan bahwa tingginya elektabilitas Airin, yang dalam survei terakhir bahkan menyentuh angka 70 persen, menjadi bukti nyata warga Banten menginginkan Airin untuk menjadi Gubernur Banten.
“Sekalipun saat ini ibu Airin tidak mendapatkan dukungan dari Partai Golkar, tapi yang menentukan siapa yang akan menjadi Gubernur Banten adalah rakyat Banten. Maka elektabilitas 70 persen seharusnya menjadi jawaban atas harapan rakyat Banten,” terangnya. (Red)