SERANG, BANTENINTENS.CO.ID – Pemerintah Kota (Pemkot) Serang terus menggalakkan gerakan kebersihan lingkungan melalui kegiatan Jumat Bersih. Program ini dijalankan sebagai upaya membangun kesadaran masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan dan mulai memilah sampah dari rumah.
Wakil Walikota Serang, Nur Agis Aulia mengajak seluruh masyarakat Kota Serang terlibat aktif menjaga kebersihan lingkungan, khususnya persoalan sampah.
“Tanggung jawab soal sampah bukan hanya milik pemerintah, tapi tanggung jawab kita bersama. Saya mengimbau warga Kota Serang untuk tidak membuang sampah sembarangan dan mari kita pilah sampah dengan benar,” ujarnya, Jumat (7/11/2025).
Dalam waktu dekat, pemerintah daerah akan menindak tegas masyarakat yang masih membuang sampah di lokasi tidak semestinya. Penanganan akan dilakukan dengan berkoordinasi bersama Satpol PP, PNS, dan Kejaksaan, guna memberikan efek jera bagi pelanggar.
Gerakan Jumat Bersih akan diterapkan secara berjenjang hingga ke tingkat RT, RW, kelurahan, kecamatan, dan sekolah. Langkah ini diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat bahwa kebersihan lingkungan adalah tanggung jawab bersama.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota, Farach Richi Serang menyebut, pengelolaan sampah tidak cukup hanya mengandalkan fasilitas pemerintah, melainkan membutuhkan peran serta masyarakat.
“Kami menyiapkan dukungan fasilitas, tapi masyarakat juga perlu berinisiatif menyediakan tempat sampah di rumah masing-masing. Kesadaran sudah tumbuh, tinggal kita kuatkan lagi,” ungkapnya. (Red)









